5 Alasan Investasi Saham Sedini Mungkin

Alasan investasi saham harus diketahui terlebih dahulu sebelum Anda benar-benar masuk ke dalam instrument investasi yang paling berisiko ini. Terutama bagi Anda yang akan masuk, dan masih meraba-raba tentang dunia saham.

Kami akan jelaskan alasan investasi saham berdasarkan dari apa yang menyebabkan kami terjun ke pasar modal selama tiga tahun. Juga beberapa sumber informasi lainnya yang berhasil kami himpun. Semoga bisa menjadi pertimbangan masuk tidaknya Anda ke pasar modal.

Investasi Saham High Return

Alasan investasi saham yang utama adalah untuk mengembangkan uang kita. Dibandingkan investasi yang lain, investasi saham memang memiliki rasio pengembangan uang yang lebih besar.

sahamhijau

Deposito mampu memberikan imbalan sekitar 6% dalam setahun. Sedangkan saham bisa memberikan imbalan hingga 15% dalam satu tahun. Bahkan kalau kita memainkannya dengan baik, maka bisa memberikan imbal hasil lebih dari dua puluh persen dalam setahun.

Ini tentu angka yang cukup besar. Dalam lima tahun saja uang kita sudah bisa berubah menjadi dua kali lipat dibandingkan dengan nilai yang sebelumnya. Di sinilah alasan investasi saham yang utama bagi yang memiliki uang lebih.

Orang Kaya Investasi Saham

Alasan investasi saham berikutnya adalah mengikuti tradisi orang kaya. Ya, orang kaya dunia rata-rata selalu dinilai dari saham yang dimilikinya. Maka banyak orang kaya yang berinvestasi saham. Paling tidak kita belajar mengikutinya.

Mungkin banyak yang heran, mengapa orang kaya bisa duduk tenang, tidak bekerja, dan uanganya terus mengalir. Jawabannya, karena uangnya bekerja di saham. Hal ini pula yang membedakan dengan biasa.

Orang biasa bekerja kemudian mendapatkan uang. Terkadang uang itu harus dipotong untuk mencicil hutang setiap bulan. Tapi orang kaya dia bekerja dan mendapatkan uang, tapi masih mendapatkan tambahan pemasukan dari uang yang diinvestasikan di pasar modal.

Oleh sebab itu ada ilustrasi. Orang biasa dapat gaji lima juta, tapi yang dinikmati hanya empat juta. Sedangkan orang investasi saham, bekerja mendapatkan gaji empat juta, tapi menikmati lima juta karena investasi saham.

Nilai Investasi Saham Terjangkau

Mungkin Anda berpikir kalau investasi saham sangatlah mahal. Butuh uang hingga puluhan juta. Pikiran kami dulu juga demikian. Tapi seiring berjalannya waktu kami sadar, investasi saham justru bisa dari uang ratusan ribu saja.

Saham sudah memecah nilai invesatasi ke nilai-nilai yang lebih kecil. Untuk membeli satu lot saham, atau nilai minimal pembelian, yaitu berjumlah seratus lembar, Anda hanya butuh uang sekitar 5000 jika harga sahamnya perlembar 50 perak.

Ada juga yang butuh uang lima puluh ribu jika objek saham yang akan kita beli perlembarnya berharga 500-an. Jadi tidak boleh kita berpikir bahwa investasi saham adalah sangat susah. Bahkan kita bisa memiliki salah satu saham bank Danamon hanya dengan uang sebesar Rp250.000. Wow, padahal bank besar.

alasan investasi saham

Investasi Yang Paling Mudah

Alasan mengapa kita investasi saham berikutnya bahwa saham merupakan investasi yang paling mudah. Kami menyebut mudah karena kita hanya tingga membeli saham perusahaan di sektor yang kita suka. Kalau sudah naik harganya tinggal kita jual. Jadi cukup mudah sekali.

Apalagi di pasar modal sudah tersedia tujuh ratus perusahaan dengan beragam jenis dan sektornya. Jika Anda menyukai pasar properti tinggal membeli saham properti. Juga bisa memilih perusahaan yang paling bagus.

Atau Anda lebih menyukai perusahaan di sektor perbankan, bisa juga dipilih. Bahkan ingin membeli saham bank BCA juga bisa. Selengkapnya tetap saham bank besar di sini. Inilah mengapa kami menyebut investasi yang paling mudah.

Dibandingkan dengan dunia nyata, jika Anda ingin investasi, Anda harus tahu orangnya, bagaimana kualitasnya. Belum lagi kalau ditipu. Di saham kita tinggal mempelajari laporan keuangan untuk melihat bagus tidaknya perusahaan tersebut.

Investasi Saham Bersifat Liquid

Terakhir adalah alasan investasi saham yaitu bersifat liquid. Saya sudah pernah investasi di emas murni, atau Batangan. Untuk membelinya memang tidaklah susah. Tapi kalau untuk menjualnya, tidak semua toko menerima dengan langsung. Apalagi kalau batangannya besar.

Sedangkan saham memiliki sifat yang sangat liquid sekali. Yaitu bisa dijual kapan saja. Kemudian uangnya bisa ditarik ke rekening Anda. Kecuali saham Anda berada di harga paling rendah, yaitu lima puluh rupiah, butuh waktu untuk menunggu.

Tapi secara keseluruhan. Investasi saham memudahkan bagi kita untuk mencairkan dana. Bahkan di saat yang sangat mendesakpun bisa, langsung jual. Inilah mengapa banyak orang yang gemar investasi saham.

Inilah beberasa alasan investasi saham bagi kami yang sudah berkecimpung sejak tahun 2019. Jika Anda ingin masuk lebih jauh, dan sudah tertarik, langkah selanjutnya adalah mengetahui risiko yang ada di saham.

Karena setiap investasi pasti ada risikonya. Begitu juga dalam investasi saham. Selengkapnya terkait risiko bisa dibaca di sini. Kami sudah pernah mengulasnya lengkap. Semoga bermanfaat.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Copas Ya